Metrotvnews.com, Jakarta: PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk membidik peningkatan laba menjadi Rp407 miliar hingga akhir 2013. Proyeksi ini merupakan revisi berupa penaikan dari target sebelumnya yang sebesar Rp370 miliar.
"Kalau kemarin (2012) revenue itu sebesar Rp10,3 triliun tahun ini diproyeksikan Rp12,3 triliun. Laba bersihnya 407 miliar," ujar Direktur Keuangan PT PP Tumiyana kala menggelar konferensi pers terkait kinerja perusahaan di Jakarta, Rabu (13/11).
Proyeksi laba sebesar Rp407 miliar bertumbuh 31 persen dibandingkan tahun sebelumnya sebesar Rp309 miliar. Sektor konstruksi masih punya kontribusi terbesar yakni sekitar 70 persen. Di sisi lain, sektor properti dan pracetak terus mengalami pertumbuhan.
Kenaikan tersebut dipicu dari peningkatan pendapatan yang berasal dari beberapa proyek besar seperti EPC PLTU Tanjung Uncang, PLTU Duri Riau, PLTG Bangkanai 160 MW, dan CNG Muara Tawar. Selain itu, ada proyek Pelabuhan Kalibaru, Bandara Kuala Namu, Tol Cikampek Palimanan, dan Jalan Donggi Senoro.
Sumbangsih juga datang dari proyek-proyek gedung seperti Apartemen Vida View Makassar, GTU Izzara Apartemen Simatupang, dan Apartemen Intermark Serpong. "Anak usaha bidang industri pabrik pracetak juga sudah memberikan kontribusi pendapatan maupun laba," kata Tumiyana. Selain proyek-proyek carry over tahun lalu dan sepanjang 2013, kenaikan pendapatan juga diperoleh dari langkah perseroan yang menjajal pasar luar negeri yakni Timor Leste. (Anshar Dwi Wibowo)
Editor: Wisnu AS