Metrotvnews.com, New Delhi: Inflasi India meningkat menjadi 7,0 persen pada bulan lalu secara year on year. Ini memberikan bukti lebih lanjut bahwa negara itu sedang memerangi masalah kenaikan harga dan melambatnya pertumbuhan ekonomi.
Bank sentral menaikkan tingkat suku bunga pada September dan Oktober di bawah gubernur baru Raghuram Rajan. Ia telah mengisyaratkan niatnya untuk mulai mengatasi inflasi yang telah berada di atas tingkat kenyamanan selama bertahun-tahun.
Namun pemerintah dan kelompok-kelompok bisnis telah mendesak dia melakukan pemangkasan (suku bunga) untuk meningkatkan pertumbuhan yang telah merosot ke terendah dalam satu dekade. Pertumbuhan ekonomi India diperkirakan pada 3,8 persen oleh Dana Moneter Internasional tahun ini.
Menurut data yang dirilis, Kamis (14/11), indeks harga kulakan (WPI), indikator inflasi paling diamati di India, naik menjadi 7,0 persen pada Oktober dari 6,46 pada September. Departemen Perdagangan merevisi inflasi Agustus lebih tinggi yakni menjadi 6,99 persen dari 6,10 persen yang dilaporkan sebelumnya. (Ant)
Editor: Wisnu AS