Kamis, 03 Oktober 2013

Home » Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com: Bank Bumiputera bidik pelajar dan karyawan

,
Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com
// via fulltextrssfeed.com 
Want free Kindle ebooks?

Sign up to receive the best freebie Kindle ebook deals in your email every day.
From our sponsors
Bank Bumiputera bidik pelajar dan karyawan
Oct 3rd 2013, 10:01

Bank Bumiputera bidik pelajar dan karyawan

Arif Budianto

Kamis,  3 Oktober 2013  −  17:01 WIB

Bank Bumiputera bidik pelajar dan karyawan

ilustrasi/ist

Sindonews.com - Branch Manager PT Bank ICB Bumiputera Tbk (BABP) cabang Bandung, M Heri Fadilah mengatakan, BABP akan fokus menggarap segmen pelajar dan karyawan melalui program tabungan berkala. 

Hal tersebut untuk menggenjot serapan dana murah (tabungan dan giro). Menurut dia, tabungan berkala tersebut seperti tabungan Hari Junior yang diperuntukkan bagi pelajar sekolah dasar.
 
Karena itu, kata Heri, moment hari batik nasional dimanfaatkan melalui kegiatan lomba menggambar motif batik dan fashion show. Hal ini sebagai salah satu cara menarik nasabah.

Kegiatan tersebut melibatkan siswa sekolah dasar di Bandung. "Event rutin melibatkan pelajar sekolah dasar cukup ampuh meningkatkan Dana Pihak Ketiga (DPK) kami," kata Heri Kamis, (3/10/13).
 
Ketika disinggung kinerja DPK per September 2013, dia mengaku telah menyerap dana masyarakat dari tabungan sebesar Rp110 miliar. Saat ini, kontribusi cabang Bandung terhadap DPK nasional nomor dua setelah Yogyakarta.

Sampai akhir tahun ini, pihaknya optimistis mampu menghimpun dana murah lebih dari Rp150 miliar.

(izz)
Sindonews Apps : Sindonews Android Apps

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions