Selasa, 29 Oktober 2013

Home » METRO TV NEWS: IHSG Turun Antisipasi Pertemuan The Fed

,
METRO TV NEWS
Metrotvnews Indonesia News Video Portal // via fulltextrssfeed.com 
Manage your social media

Best social media tool for image publishing to Facebook and Twitter. Look amazing and delight your followers. Get 40% off when you sign up today.
From our sponsors
IHSG Turun Antisipasi Pertemuan The Fed
Oct 29th 2013, 10:29

Metrotvnews.com, Jakarta: Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa ditutup turun sebesar 27,77 poin seiring antisipasi pelaku pasar terhadap pertemuan Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) The Fed. IHSG BEI ditutup turun 0,60 persen ke posisi 4.562,77. Indeks 45 saham unggulan (LQ45) melemah 6,73 poin (0,87 persen) ke level 766,09.

Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada di Jakarta, Selasa (29/10), mengatakan pelemahan indeks BEI disebabkan pelaku pasar yang sedang mengantisipasi pertemuan FOMC The Fed pada pekan ini. Ia menambahkan secara teknikal indeks BEI juga cenderung bergerak melemah setelah penguatan indeks BEI dalam beberapa hari terakhir menguat.

"Menjelang akan diadakannya pertemuan FOMC, pelaku pasar cenderung mengamankan asetnya. Diharapkan hasil pertemuan FOMC pekan ini positif bagi pasar keuangan sehingga pasar saham kembali ke area positif," kata dia. (Ant)


Editor: Wisnu AS

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions