Semester I/2013
Laba Harum Energy terpangkas 75,5%
J Erna
Rabu, 31 Juli 2013 − 13:44 WIB
Ilustrasi
Sindonews.com - PT Harum Energy Tbk (HRUM) sepanjang enam bulan pertama 2013 mencatat laba bersih periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar USD21,93 juta, terpangkas 75,53 persen dibanding periode yang sama 2012 senilai USD89,62 juta.
Berdasarkan laporan keuangan perseroan di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (31/7/2013) dipaparkan bahwa turunnya laba tersebut seiring menyusutnya capaian pendapatan pada periode tersebut sekitar 20,25 persen menjadi USD465,05 juta dari periode yang sama tahun lalu USD583,17 juta.
Kendati demikian, perseroan berhasil menekan beban pokok penjualan dan beban langsung sekitar 4,87 persen dari USD393,21 juta menjadi USD374,07 juta. Laba kotor perseroan menjadi USD90,97 juta atau turun signifikan dibanding semester I/2012 sebesar USD189,96 juta.
Sementara itu, beban penjualan turun menjadi USD43,11 juta dari USD44,75 juta, beban keuangan berkurang dari USD1,84 juta menjadi USD1,16 juta, namun beban umum dan administrasi naik menjadi USD10,91 juta dari USD10,72 juta.
Selain itu, pendapatan bunga menurun menjadi USD1,94 juta dari USD2,29 juta, beban bagian laba bersih entitas asoisasi dan entitas pengendalian bersama tercatat USD3,42 juta dibanding periode yang sama tahun lalu membukukan laba USD3,98 juta.
Adapun, keuntungan kurs mata uang asing menyusut signifikan menjadi USD80.423 dibanding paruh pertama 2012 seesar USD2,27 juta dan semester I tahun ini, perseroan membukukan rugi lain-lain senilai USD352,51 ribu dibanding periode yang sama tahun sebelumnya laba USD89,3 ribu.
Sementara laba periode berjalan anjlok 76 persen menjadi USD26,11 juta dibanding enam bulan pertama tahun lalu USD108,77 juta. Sedangkan laba per saham dasar pada akhir Juni 2013 menurun menjadi USD0,00811 dibanding periode yang sama 2012 senilai USD0,03315 per lembar.
Saldo perseroan per 30 Juni 2013 tercatat sebesar USD28,877 juta, naik sedikit dari posisi 30 Juni 2012 senilai USD28,876. Sedangkan aset perseroan naik menjadi USD572,52 juta dibanding posisi akhir tahun lalu USD538,64 juta.
(
rna)