Senin, 23 September 2013

Home » Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com: Awal pekan, IHSG dibuka lanjutkan koreksi

,
Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com
// via fulltextrssfeed.com 
Retargeting on Facebook?

Get more sales and conversions with Facebook retargeting. Try it free for 14 days. Set up takes just minutes!
From our sponsors
Awal pekan, IHSG dibuka lanjutkan koreksi
Sep 23rd 2013, 02:05

Awal pekan, IHSG dibuka lanjutkan koreksi

J Erna

Senin,  23 September 2013  −  09:05 WIB

Awal pekan, IHSG dibuka lanjutkan koreksi

Ilustrasi

Sindonews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) awal pekan ini dibuka kembali terkoreksi 67,09 poin atau 1,46 persen ke level 4.516,74 didorong tekanan jual dan sentimen negatif dari terkoreksinya Wall Street pada akhir pekan lalu.

Pada hari terakhir pekan lalu, IHSG ditutup keluar dari level 4.600 karena diserang aksi ambil untung. IHSG hari itu terkoreksi 86,91 poin atau 1,86 persen ke level 4.583,83

Adapun Bursa kawasan Asia pagi ini mayoritas dibuka di zona merah. Indeks Shanghai naik 10,15 poin atau 0,46 persen ke 2.202,00, Kospi naik 1,56 poin atau 0,07 persen ke level 2.007,15 dan Straits Times turun 28,29 atau 0,88 persen ke 3.209,85.

Nilai transaksi tercatat sebesar Rp32,02 miliar dan volume perdagangan 22,46 juta lembar saham, dengan transaksi jual asing tercatat mencapai Rp4,11 miliar. Tercatat sebanyak 6 saham menguat, 67 melemah dan 13 saham stagnan.

Pagi ini, hampir semua sektor melemah, dengan koreksi terdalam dipimpin sektor properti yang turun 2,59 persen. Sedangkan yang menguat hanya sektor agri, yang naik 1,17 persen.

Saham-saham yang bergerak menguat, antara lain PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) naik Rp750 ke level Rp19.900, PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO) naik Rp50 ke level Rp10.250 dan PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) naik Rp125 ke level Rp3.675.

Sedangkan saham-saham yang bergerak melemah, diantaranya PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun Rp600 ke level Rp39.200, PT Electronic City Indonesia Tbk (ECII) turun Rp125 ke Rp3.350 dan PT Astra International Tbk (ASII) turun Rp100 ke level Rp6.800.

(rna)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions