Rabu, 04 September 2013

Home » Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com: Pemerintah akan tambah stok beras 300 ribu ton

,
Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com
// via fulltextrssfeed.com 
Create positive health habits and dramatically improve the quality of your life.

Begin by following this comprehensive system that includes tools and techniques Dashama has compiled over the past 12 years traveling the world.
From our sponsors
Pemerintah akan tambah stok beras 300 ribu ton
Sep 4th 2013, 06:51

Pemerintah akan tambah stok beras 300 ribu ton

Ameidyo Daud

Rabu,  4 September 2013  −  13:51 WIB

Pemerintah akan tambah stok beras 300 ribu ton

ilustrasi/ist

Sindonews.com - Pemerintah berencana menambah Beras Cadangan Pemerintah (BCP) sebesar 300 ribu ton dari saat ini yang berada di gudang Bulog sebesar 400 ribu ton. Sehingga akhir tahun ini jumlahnya akan mencapai 700 ribu ton.

Karena itu, pemerintah telah menganggarkan dana sebesar Rp2 triliun dan menugaskan Perum Bulog untuk segera melakukan impor beras tersebut secepatnya.

"Dari rapat ini kita memutuskan untuk meningkatkan Cadangan Beras Pemerintah dengan dana Rp2 triliun dan dikendalikan Bulog. Agar tahun ini dapat sampai 700 ribu, stok sekarang baru 400 ribu ton," ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Rajasa di kantornya, Jakarta, Rabu (4/9/2013).

Menurutnya, angka 700 ribu ton beras di akhir tahun akan ditingkatkan menjadi 1 juta ton beras pada 2014 sesuai angka standar minimal yang diberikan Food Agriculture Organization (FAO).

"Karena berdasarkan data FAO, angka 1 juta ton beras adalah angka minimal yang kita pegang, karena itu tahun depan akan kita kejar 1 juta ton," lanjutnya.

Hatta mengaku stok sebesar itu akan digunakan pemerintah untuk pasokan-pasokan yang bersifat situasional. Misalnya apabila terjadi bencana alam.

"Dengan demikian kalau ada bencana alam ataupun puso maka intervensi beras akan cepat dilakukan pemerintah," pungkas Hatta.

(izz)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions