Kamis, 22 Agustus 2013

Home » Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com: Ditanya rupiah dan IHSG, Darmin tertawa

,
Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com
// via fulltextrssfeed.com 
Get healthier and fit with celebrity yoga instructor, Sadie Nardini.

The course will teach you a 14 day routine so you can maintain a body more free of toxins and extra weight.
From our sponsors
Ditanya rupiah dan IHSG, Darmin tertawa
Aug 22nd 2013, 04:22

Ditanya rupiah dan IHSG, Darmin tertawa

Ameidyo Daud

Kamis,  22 Agustus 2013  −  11:22 WIB

Ditanya rupiah dan IHSG, Darmin tertawa

Mantan Gubernur Bank Indonesia, Darmin Nasution

Sindonews.com - Ketua Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) yang juga mantan Gubernur Bank Indonesia Darmin Nasution enggan menanggapi gejolak pasar keuangan seperti depresiasi rupiah dan anjloknya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

Sambil tertawa, dengan terburu-buru Darmin meninggalkan kerumunan wartawan dan bergegas meninggalkan Gedung Dhanapala, Kementerian Keuangan dan masuk ke dalam mobilnya. "Hehehehehehe," responnya kepada wartawan, Kamis (22/8/2013).

Sedangkan salah seorang ajudan Darmin mengatakan, Darmin terburu-buru karena harus menghadiri acara di tempat yang lain. "Maaf ya mas, pak Darmin sedang terburu-buru, ada acara lagi soalnya," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, posisi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada hari keempat pekan ini dibuka pada level baru dan menjadi level terendah baru dalam empat tahun terakhir.

Berdasarkan data Bloomberg pagi ini, kurs rupiah anjlok ke level Rp11.011/USD per USD, melemah 236 poin dibanding penutupan perdagangan sore kemarin di Rp10.775/USD.

Adapun data Sindonews bersumber dari Limas mencatat rupiah pagi ini diperdagangkan di harga Rp10.763 per USD, melemah 9 poin dibanding perdagangan sore kemarin di Rp10.754/USD.

Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada mengatakan, rupiah masih diselimuti sentimen negatif baik dari dalam maupun luar negeri. Dari luar negeri, sentimen pengurangan stimulus The Fed masih menjadi isu utama dalam pelemahan rupiah.

Selain itu, ekspektasi rilis data-data Amerika Serikat (AS) pada Rabu (21/8/2013) waktu AS, diperkirakan akan lebih baik sehingga menambah sentimen negatif terhadap mata uang domestik.

(gpr)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions