Rabu, 14 Agustus 2013

Home » Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com: Saldo berkurang, konsumen keluhkan pelayanan BCA

,
Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com
// via fulltextrssfeed.com 
Shop Adidas

Run better, look better, feel better with running gear favorites at Adidas. Find select styles up to 40% off today.
From our sponsors
Saldo berkurang, konsumen keluhkan pelayanan BCA
Aug 14th 2013, 10:35

Saldo berkurang, konsumen keluhkan pelayanan BCA

Iman Rosidi

Rabu,  14 Agustus 2013  −  17:35 WIB

Saldo berkurang, konsumen keluhkan pelayanan BCA

Ilustrasi/Ist

Sindonews.com - Salah seorang konsumen Bank BCA, Herubowo mengaku saldo tabungannya berkurang tanpa sepengetahuannya. Hal itu terungkap setelah ia mengecek saldo BCA-nya melalui klik BCA.

"Pagi tadi (14/8) sekitar pukul 10 saya iseng cek saldo lewat klik.bca, tanpa diduga saldo saya berkurang Rp1 juta, setelah dilihat dari menu mutasi ternyata ada tarik tunai lewat ATM pada hari ini juga (14/8)," ungkap Herubowo kepada Sindonews, di Jakarta, Rabu (14/8/2013).

Padahal, lanjutnya, kartu ATM yang dimilikinya berada di dompet, dipastikan tidak ada satu orang pun keluarga serta orang terdekat yang melakukan tarik tunai tersebut menggunakan kartu ATM-nya. "Terlebih tidak ada yang mengetahui PIN saya," keluhnya.

Setelah itu, kata Herubowo, dirinya segera menghubungi Halo BCA untuk konfirmasi dan melakukan pemblokiran. "Merasa tidak puas saya pun langsung mendatangi kantor cabang terdekat, jawaban mereka sangat Flat : "logika mengambil uang harus pakai kartu dan mengetahui PIN". Artinya pihak orang terdekat saya tertuduh," paparnya.

Dan anehnya, setelah ditelusuri, lokasi pengambilan ATM tidak jauh dari rumah. "Mungkin ini modus agar lebih meyakinkan bahwa orang terdekat saya yang telah mengambil uang/tertuduh. Setelah membuat laporan saya disuruh menunggu 10 hari kerja," tambahnya.

Herubowo yang juga wartawan Sindo TV ini juga mengungkapkan kejadian ini ternyata juga dialami sejumlah temannya. "Sejumlah teman saya pernah mengalami hal serupa, bahkan mencapai Rp10 juta uang di tabungannya hilang," sebutnya.

Menurut Herubowo, berdasarkan pengalamannya, dari pihak BCA sendiri tidak ada kejelasan proses, alasannya penarikan menggunakan PIN yang benar jadi tidak ada penggantian atau apapun, meski pemilik rekening merasa tidak melakukan transaksi apapun.

Sementara itu, Herubowo mengaku untuk meminta melihat rekaman CCTV juga sulit. "Ini mungkin bisa menjadi pengalaman buat para pemilik rekening tabungan di BCA agar lebih hati-hati," pungkasnya.

(gpr)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions