Ilustrasi. (Foto: Reuters)
Menurut Equity Analyst Sinarmas Sekuritas, Christandi Rheza Mihardja beberapa data dari global mempengaruhi pergerakan IHSG pada hari ini, seperti data pending home sales dari Amerika Serikat (AS).
"Selain itu, dinaikkannya rating Filipina menjadi investment grade oleh Fitch diperkirakan mampu memberikan sentimen tambahan terhadap pergerakan indeks,"katanya di Jakarta, Kamis (28/3/2013).
Sebelumnya, pada penutupan IHSG terus melambung menuju titik tertinggi. IHSG ditutup pada perdagangan hari ini di 85,58 poin atau 4.928,10.
Indeks LQ45 yang berisi saham-saham unggulan menghijau 15,57 poin di 834,41. Sektor konsumer melesat 33,83 poin di 1.730,37. Di belakangnya, menguntit saham sektor industri dasar, manufaktur, dan keuangan.
(mrt)
http://economy.okezone.com/read/2013/03/28/278/782687/sentimen-regional-diprediksi-bantu-ihsg-menguat