Jumat, 30 Mei 2014

Home » Berita Harian Bisnis, Ekonomi, Pasar Modal Dan Perbankan Indonesia: 9 Jurus Jitu Mendongkrak Kekayaan

,
Berita Harian Bisnis, Ekonomi, Pasar Modal Dan Perbankan Indonesia
Berita Bisnis Liputan6.com menyajikan kabar berita terkini dunia bisnis dan investasi, ekonomi, pasar modal hingga perbankan Indonesia 
Subscribe to Bloomberg Businessweek

Get Bloomberg Businessweek for 84% off what others pay on the newsstand - that's like getting 38 complimentary issues! Sign up today.
From our sponsors
9 Jurus Jitu Mendongkrak Kekayaan
May 29th 2014, 22:32, by Nurseffi Dwi Wahyuni

Liputan6.com, New York- Menjadi orang kaya merupakan impian banyak orang. Hidup bergelimang harta dan bisa membeli apa saja yang Anda inginkan menjadi sebuah kenikmatan tersendiri.

Seiring berjalannya waktu, semua orang tentu menginginkan sebuah kemajuan di hidupnnya termasuk dari sisi finansial. Mengatur keuangan sangat penting karena jika salah strategi, bisa-bisa harta Anda bukan bertambah malah terkikis.

Anda ingin bertambah kaya? Berikut 9 cara untuk meningkatkan kekayaan Anda seperti dikutip dari lifehack.org, Jumat (29/5/2014):

1. Pikirkan uang sebagai alat

Ingat! Uang baik dalam bentuk kertas maupun koin adalah alat untuk mendapatkan yang Anda inginkan. Uang bukanlah satu-satunya cara tapi merupakan alat pembayaran yang diterima secara universal.

Dengan menganggap uang sebagai alat, Anda bisa terhindar dari banyak hal negatif. Anda tidak memakai uang karena emosi, bersikap tenang dan mampu menghemat pengeluaran karena keputusan Anda membeli sesuatu bukan karena emosi sesaat. Jadi terus ingatlah bahwa Uang adalah alat. Itu saja.

2. Butuh Waktu untuk Tingkatkan Kekayaan

Menambah kekayaan tidak bisa dilakukan secara instan, tapi butuh waktu. Tak hanya dalam hitungan hari, namun bertahun-tahun. Uang tidak datang dari langit, tapi perlu usaha untuk bisa mengantonginya.

3. Definisikan Kekayaan

Setiap orang tentu memiliki definisi kekayaan masing-masing. Tentukan makna kekayaan bagi Anda. Punya rekening bank miliaran rupiah untuk memenuhi kebutuhan di masa depan? Sanggup membiayai hobi mahal seperti berkuda, fotografi atau main golf?

Memiliki kesempatan untuk cuti kerja selama setahun dan bisa mempunyai waktu luang untuk membesarkan anak-anak. Memiliki duit berlimpah untuk membeli mobil mewah. Punya rumah, apartemen, dan properti di mana-mana. Apapun definisi Anda tentang kekayaan, Selamat Anda telah mengetahui apa yang menjadi tujuan Anda.

4. Rencanakan keuangan Anda

Mulailah membuat rencana keuangan. Uang yang Anda miliki bisa cepat habis jika dipakai tanpa rencana. Mobil Anda akan rusak, Anda akan memiliki anak-anak sebelum Anda siap secara finansial. Anda atau orang yang dicintai akan dikenakan tagihan medis yang dalam jumlah besar.

Hal ini disebut kehidupan. Uang sebagai alat tetap di saku kita. Dia akan membantu kita dalam menghadapi tantangan kehidupan. 

Jadi Ambillah napas dalam-dalam, rileks, dan menerima kenyataan bahwa tujuan keuangan Anda akan terus berubah seiring berjalannya waktu.  Tetap tenang saat pengeluaran tak terduga muncul. Rasa panik atau menyerah saat masa sulit membuat Anda mengakui bahwa uang adalah raja.

5. Bayarlah tunai

Jika Anda ingin membeli barang, tapi Anda tidak mampu membayarnya secara tunai, lalu Anda memmperlakukan kartu kredit Anda seperti uang. Ini menunjukkan gaya hidup anda tidak sesuai dengan pendapatan.


Kalau belum sanggup membeli mobil baru, belilah mobil bekas yang sesuai dengan budget Anda. Jika belum cukup, gunakanlah angkutan umum hingga uang Anda memadai untuk membeli mobil baru ataupun bekas.

6. Menabung

Saran ini sering diulang-ulang, tapi satu rahasia untuk membuat kekayaan Anda berkembang adalah mengumpulkan uang itu.

Anda harus mengembangkan rencana tabungan. Setelah Anda memiliki minimal enam bulan biaya hidup bagi Anda dan keluarga Anda. Anda dapat mulai untuk mengembangkan kekayaan Anda melalui berbagai jenis investasi, sesuai dengan tingkat risiko yang siap Anda ambil.

7. Investasi

Jika sudah memiliki tabungan yang cukup, mulailah berinvestasi. Investasi itu bisa dengan membeli emas, tanah, properti, reksadana atau menanamkan uang dengan membeli saham di pasar modal.

Sesuaikan inevstasi dengan budget Anda. Jangan taruh investasi anda hanya di satu instrumen. Misalnya, jika Anda hanya mengoleksi emas, maka saat harga emas turun, Anda akan rugi besar.

8. Belanja Cerdas

Saat berbelanja jangan lupa untuk membandingkan harga antara barang yang satu dengan yang lain. Waktu sudah menentukan barang yang ingin Anda beli, jangan malu-malu untuk menawarnya.

9. Tingkatkan Pendapatan

Temukan cara kreatif untuk menambah penghasilan. Salah satunya dengan mencari pekerjaan sampingan sesuai dengan keahlian Anda.

(Ndw)

(Nurseffi Dwi Wahyuni) ;

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

Media files:
harta.jpg
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions