Senin, 28 Juli 2014

Home » Sindikasi economy.okezone.com: Sepi Peminat, Aturan Tax Holiday Akan Dikaji Ulang

,
Sindikasi economy.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Economy 
Explore DIRECTV

Enjoy HD DVR service in every room. Get every game every Sunday. Watch hit movies and shows anywhere. Bundle and save today!
From our sponsors
Sepi Peminat, Aturan Tax Holiday Akan Dikaji Ulang
Jul 28th 2014, 09:51

Senin, 28 Juli 2014 16:51 wib | Kurniasih Miftakhul Jannah - Okezone

Ilustrasi tax holiday. (Foto: Okezone)Ilustrasi tax holiday. (Foto: Okezone) JAKARTA - Menteri Keuangan Chatib Basri menilai  insentif keringanan pajak (tax allowance) lebih menarik dan diminati oleh perusahaan-perusahaan di Indonesia. Pasalnya hingga saat ini baru tiga perusahaan yang mengambil fasilitas penangguhan pajak untuk jangka waktu tertentu (tax holiday).

"Kalau tax allowance sudah 78 perusahaan yang ambil, berarti tax allowance lebih menarik. Alasannya, karena lebih mudah," ungkap di di rumahnya, Kompleks Wijaya Candra, Jakarta, Senin (28/7/2014).

Sementara untuk tax holiday, baru tiga perusahaan yang memanfaatkannya. Chatib menilai hal itu bisa dikarenakan prosedur tax holiday yang lebih rumit.

"Tax holiday perusahaan di endorse oleh Kemenkeu dan Kemenperin. Dari Kemenkeu ada komite verifikasi, terdiri dari Menko, Kemenkeu, Kemenperin, BKPM, kemudian dari sana ke BKF, baru ke saya," jelas dia.

Dia mengatakan prosedur yang lebih rumit dari tax holiday, menjadi faktor yang menjadikan tax allowance lebih menarik. Oleh karena itu, dia mengatakan aturan tersebut akan kembali dikaji, sehingga bisa dimanfaatkan secara maksimal.

"Tergantung reviewnya. Jangan persoalannya bukan pada rate tetapi pada prosedur, sehingga yang manfaatkan sedikit," tambahnya.

Adapun permintaan tax allowance, memiliki prosedur yang lebih mudah yaitu hanya melalui BKPM lalu ke Direktorat Jenderal Pajak (DJP), dan tidak perlu melalui Menkeu.

"Tax holiday, dari Kemenperin ke komite verifikasi ke BKF ke Kemenkeu kemudian konsultasi ke presiden. Presiden setuju baru balik ke saya, jadi itu yang mau kita lihat apakah proses itu terlalu panjang," tukas dia. (mrt)

Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions