Selasa, 29 April 2014

Home » ANTARA News - Ekonomi: IHSG ditutup terangkat 0,92 poin

,
ANTARA News - Ekonomi
News And Service 
More Tickets. Better Service. Lower Prices.

Buy or sell tickets for concerts, sports, or theater. You'll find a huge and affordable selection at Ticket Liquidator!
From our sponsors
IHSG ditutup terangkat 0,92 poin
Apr 29th 2014, 09:45

Jakarta (ANTARA News) - Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa, ditutup terangkat tipis sebesar 0,92 poin atau 0,02 persen ke posisi 4.819,68.

Sementara itu, indeks 45 saham unggulan (LQ45) melemah 1,64 poin (0,20 persen) ke level 812,09.

"IHSG bergerak konsolidasi di sepanjang sesi perdagangan hari ini (29/4) sebelum akhirnya ditutup pada area positif," kata Analis Panin Sekuritas Purwoko Sartono.

Ia mengemukakan beberapa laporan kinerja emiten kuartal I 2014 dari emiten berkapitalisasi besar, tampaknya belum mendapat respons dari pasar. Di sisi lain, investor juga masih menanti perkembangan politik dalam negeri.

"Pada Rabu (30/4), tampaknya IHSG masih akan bergerak bervariasi dikarenakan pelaku pasar masih mengantisipasi data makro ekonomi domestik pada awal Mei," ujarnya.

Ia memproyeksikan indeks BEI akan bergerak di kisaran 4.797-4.840 poin dengan kecenderungan menguat.

Beberapa saham yang dapat diperhatikan yakni Holcim Indonesia (SMCB), Bank Negara Indonesia (BBNI), Bank Central Asia (BBCA), Tiga Pilar Sejahtera (AISA).

Sementara itu, transaksi perdagangan saham di pasar reguler BEI tercatat sebanyak 192.628 kali dengan volume mencapai 3,28 miliar lembar saham senilai Rp4,47 triliun.

Efek yang mengalami kenaikan sebanyak 172 saham, yang melemah 113 saham, dan yang tidak bergerak 109 saham.

Bursa regional, di antaranya indeks Hang Seng menguat 321,36 poin (1,45 persen) ke level 22.453,89, indeks Nikkei turun 141,03 poin (0,98 persen) ke level 14.288,23 dan Straits Times melemah 6,37 poin (0,20 persen) ke posisi 3.236,34.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions