Jumat, 28 Juni 2013

Home » Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com: Penjualan ritel Jerman naik membalikkan perkiraan

,
Changes are afoot at Blogtrottr!
By popular request, we're bringing in paid plans with some cool new features (and more on the way). You can read all about it in our blog post.
Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com
// via fulltextrssfeed.com
Penjualan ritel Jerman naik membalikkan perkiraan
Jun 28th 2013, 09:54

Penjualan ritel Jerman naik membalikkan perkiraan

Dani Mohammad Dahwilani

Jum'at,  28 Juni 2013  −  16:54 WIB

Penjualan ritel Jerman naik membalikkan perkiraan

Ilustrasi/Foto: Istimewa

Sindonews.com - Konsumen Jerman pada Mei 2013 kembali bergairah berbelanja di toko-toko, melebihi perkiraan analis yang memperhitungkan penurunan bulanan keempat dalam penjualan ritel.

Dilansir dari AFP, Jumat (28/6/2013), Kantor Statistik Federal Jerman, Destatis mencatat penjualan ritel pada Mei 2013 naik 0,8 persen dari bulan sebelumnya.

Sementara ekonom yang disurvei Dow Jones Newswires memperkirakan rata-rata penurunan 0,3 persen, terpaku dalam penurunan tiga bulan sebelumnya. Bahkan, meski angka untuk April direvisi ke atas masih menunjukkan penurunan 0,1 persen.

Konsumsi rumah tangga merupakan faktor kunci dari pertumbuhan ekonomi, meskipun di Jerman kendali aktivitas adalah ekspor.

Pada basis 12 bulan, penjualan ritel pada Mei naik 0,4 persen dari penjualan makanan, minuman dan tembakau. Sementara penjualan non-makanan year-on-year (yoy) tergelincir.

Kenaikan penjualan ritel terjadi sehari setelah data pasar tenaga kerja Jerman pada Juni 2013 kuat, dengan mencatat penurunan pengangguran mengejutkan. Demikian pula kepercayaan konsumen berada di level positif.

(dmd)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions