Kamis, 15 Agustus 2013

Home » Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com: Spekulasi kebijakan The Fed buat Dow Jones anjlok

,
Sumber Informasi Terpercaya | SINDOnews.com
// via fulltextrssfeed.com 
The Ultimate Sports Fundraising Program

This $27 online course teaches fundraising approaches specifically for sports programs. Learn to raise money like the nation's top programs. Sign up today.
From our sponsors
Spekulasi kebijakan The Fed buat Dow Jones anjlok
Aug 15th 2013, 01:38

Spekulasi kebijakan The Fed buat Dow Jones anjlok

J Erna

Kamis,  15 Agustus 2013  −  08:38 WIB

 Spekulasi kebijakan The Fed buat Dow Jones anjlok

Ilustrasi

Sindonews.com - Indeks di Bursa Wall Street pada perdagangan Rabu waktu setempat berakhir terkoreksi, dengan indeks Dow Jones jatuh dengan pelemahan terburuk sejak akhir Juni.

Koreksi tersebut dipicu kalangan investor yang berspekulasi bahwa The Fed akan mulai mengurangi pelonggaran ultra stimulus moneternya.

Menjelang perdangangan sesi akhir, penurunan makin cepat setelah pejabat The Fed mengatakan bahwa Bank Sentral akan melakukan pertemuan kembali pada bulan September sebelum mengambil keputusan. Pasalnya, keputusan tersebut tergantung perkembangan ekonomi dan inflasi.

"Ada konsensus yang berkembang bahwa data individu tidak begitu penting saat ini dan The Fed telah memutuskan untuk menyelesaikan pembelian obligasi pada pertengahan tahun depan," kata Kepala Strategi Ekonomi Miller Tabak & Co, Andrew Wilkinson seperti dilansir Reuters, Kamis (15/8/2013).

Sementara itu, saham ritel mengalami penurunan terbesar setelah Macy Inc (MN) melaporkan penurunan penjualan. Saham Macy turun 4,5 persen menjadi USD46,33, sedangkan Rival Nordstrom Inc (JWN.N) anjlok 1,1 persen menjadi USD59,54.

Kendati demikian, saham peritel JC Penney Co Inc (JCP.N) melonjak 3,4 persen menjadi USD13,11. Adapun, saham Apple (AAPL.O) melanjutkan kenaikan dengan menguat 1,8 persen menjadi USD498,50.

Sentimen lainnya yang mendorong pelemahan adalah harga produsen AS yang mendatar pada bulan Juli atau di bawah ekspektasi naik 0,3 persen.

Pada sesi akhir, indeks Dow Jones berakhir turun 113,35 poin atau 0,73 persen ke 15.337,66; indeks S&P 500 turun 8,77 poin atau 0,52 persen menjadi 1.685,39 dan Nasdaq turun 15,17 poin atau 0,41 persen ke 3.669,27.

(rna)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions